Follow via Twitter Follow via Google+ RSS Feed

Rabu, 12 November 2014

Perjusami SMAN 12 Jakarta Th. Ajaran 2014/2015

Jumpa lagi guys dengan mimin hehe :p
Dari judulnya, pasti kalian udah bisa nebak apa yang bakal mimin post. Yap, tentang kepramukaan. Ngomongin kepramukaan, sistem Kurikulum 2013 mewajibkan peserta didik untuk mengikuti kegiatan kepramukaan, dan kepramukaan itu sendiri menjadi syarat utama kenaikan kelas. Jadi, sepintar apapun, kalau tidak ada nilai pramuka, 'YOU SHALL NOT PASS'.

Oke, tadi itu sekilas tentang wajah kepramukaan yang sekarang. Mari kita langsung bahas acaranya guys :v

Kegiatan perjusami ini dilaksanakan pada tanggal 30 Oktober - 2 November 2014 di Bumi Perkemahan Ragunan, Jakarta Selatan. Tujuan utama kegiatan ini adalah pengambilan nilai kepramukaan serta pelantikan Bantara.

Sekitar pukul 13.00 WIB, seluruh peserta kegiatan dikumpulkan di lapangan untuk melaksanakan apel pembukaan. Setelah itu, semua bergegas ke kendaraan yang telah disediakan. Setibanya di tempat tujuan, tiap-tiap ambalan diinstruksikan untuk segera menuju kemahnya masing-masing. Sesudah itu, peserta kegiatan diarahkan ke lapangan untuk melaksanakan upacara serta menerima materi dari beberapa pemateri yang hadir.


Langit telah berubah senja, peserta kegiatan dipersilahkan untuk melakukan bersih diri. Setelah bersih diri, dilanjutkan oleh makan malam kemudian materi Saka Bahari. Disini, peserta kegiatan diberi informasi yang lebih mendalam tentang seluk beluk Saka Bahari, informasi kebaharian Indonesia, serta kegiatan dan prestasi di Saka Bahari.



Oke, setelah beristirahat kurang lebih 8 jam, peserta kegiatan mulai bersiap-siap untuk senam pagi. Namun, bagi kelas XI sangga genap regu A tidak ikut serta dikarenakan harus memasak untuk sarapan.

Setelah senam pagi, acara dilanjutkan dengan sarapan lalu membuat hasta karya masing-masing sangga. Kreativitas peserta dituntut dalam kegiatan ini. Gokil-gokil karyanya bro XD

And this, acara inti perjusami, yaitu POS to POS. Kegiatan ini dilakukan di area Kebun Binatang Ragunan.
Di segmen ini, peserta kegiatan dituntut untuk mengulang semua materi yang telah diberikan selama kegiatan kepramukaan. Adapun 5 pos yang dibentuk terdiri dari :
Pos 1 - Pioneering
Pos 2 - Games
Pos 3 - P3K
Pos 4 - Games

Pos 5 - PBB

Setelah pos to pos selesai, peserta kembali ke kemah, bersih diri lalu makan malam. Dan inilah malam puncak perjusami. Berkemah tanpa api unggun, ibarat makan sayur tanpa garam. Jadi, malam harinya, kita menggelar apsi ! Teriak dong :v
Setiap ambalan dipersilahkan menampilkan apsi terbaiknya di depan api unggun, disaksikan oleh ratusan pasang mata yang siap dihibur untuk menemani sepanjang malam.



Fiuh, apinya udah redup, tandanya malam apsi telah selesai. Eits, bagi yang akan naik ke bantara, jangan tidur dulu ! Karena setelah ini akan ada pelantikan Bantara guys :)


Setelah pelantikan, baru deh yang bantaranya baru bisa tidur. Tapi lumayan kan, walau tidurnya telat, dapet evolet cuy :v
Pagi harinya, setelah sarapan, dilanjutkan dengan pengukuhan ekskul. Disini, tiap-tiap ekskul menampilkan program kerja yang akan dijalankan. Bukan hanya proker, yel-yel juga ada bro, gokil-gokil cuy :v










Well, pengukuhan ekskul telah selesai. Dengan itu pula kegiatan perjusami SMAN 12 Jakarta selesai. Peserta kegiatan menuju ke kendaraan untuk kembali ke sekolah kemudian pulang ke rumah masing-masing.

PRAMUKA JAYA !

0 comments:

Posting Komentar